Setelah membahas pertanyaan "Apa itu kalkulus?"
(lihat: Apa itu Kalkulus?
Kelas saya lanjutkan dengan sebuah pertanyaan lagi, "apa itu turunan?"
Untuk pertanyaan kali ini, banyak yang memberikan suara lebah, "ngggg...", "hmmmmm....", "hhhhhh..".
Tak heran, untuk soal pertama saja mereka tidak percaya diri.
y' atau "dy/dx" Ini kan yang namanya turunan?
"Iya Pak..." jawab mereka tidak serempak.
Saya terangkan bahwa, turunan adalah satu konsep tentang perubahan,
Mari kita ambil sebuah contoh, Susilo, seorang yang baik hati dan tidak sombong.
Namun bagaimana jika emosinya diganggu. Misalkan, kita beri dia bogem mentah.
Ternyata Susilo tertawa (Susilo yang aneh).
Dengan kata lain, Perubahan emosi akan mempengaruhi perilaku Susilo.
dSusilo/dEmosi = tertawa
(Perubahan sikap susilo jika keadaan emosinya berubah (karena dipukul) adalah tertawa)
Tertawa disini adalah turunan pertama dari sikap Susilo.
Ini yang dimaksud dengan turunan.
Dan konsep inilah yang selama ini membuat pusing Mahasiswa.
Saya tekankan, sebenarnya konsepnya mudah, sangat sederhana.
Hanya saja, akan menjadi rumit ketika fenomena yang ingin kita selesaikan sedikit kompleks.
Contohnya,
Apa turunan bagi sin(x)cos(x)log(tan(x))? Tidaaaaaaaakk....
atau
Bagaimana perubahan ekonomi negara jika minyak bumi berkurang. Hmmm... (garuk-garuk kepala)
Namun, inilah alasan, betapa pentingnya konsep turunan,
sebagai makhluk yang dinamis dan hidup didunia yang juga dinamis.
Kita dan sekeliling tak henti-hentinya mengalami perubahan.
Perubahan sesuatu akan mempengaruhi yang lain.
Mau tidak mau, perubahan itu juga akan mempengaruhi diri kita.
Memahami perubahan ini akan membantu kita dalam menghadapi hidup,
dalam mengambil keputusan dan bersikap ketika menghadapi perubahan.
Memang, kita akan tetap bisa menghadapi perubahan tanpa harus memahami konsep kalkulus.
Namun, ada satu nilai lebih ketika kita memahaminya.
Ibarat berlari. Setiap orang bisa berlari,
namun tidak semua yang mau mengambil manfaat lebih dari berlari (olah raga) :D
Fazrol Rozi
0 comments:
Posting Komentar